4. Hukum Allah pada masa Kristus
1. Apakah Kristus datang untuk menghapuskan sebagian dari hukumNya?
"Janganlah kamu menyangka, bahwa Aku datang untuk meniadakan hukum Taurat atau kitab para nabi. Aku datang bukan untuk meniadakannya, melainkan untuk menggenapinya.
Catatan: Hukum yang disebutkan di sini termasuk semua yang telah dituliskan Musa dan nabi-nabi. Dia datang bukan untuk mengesampingkan sebagian dari hukum itu. Dia menggenapi upacara simbol dan bayangan dalam buku Musa sebagai penggenapan simbol mereka yang besar. Hukum kesepuluh perintah itu digenapi melalui penurutan yang sempurna. Dan la genapi apa yang telah dituliskan para nabi tentang Dia ketika Dia datang sebagai Mesias, Juruselamat manusia.
2. Apa maksudnya menggenapi apabila dihubungkan dengan hukum Allah?
a.. Kalau itu berupa "janji" atau "hukuman akibat sesuatu" maka sesudah digenapi tidak perlu dilaksanakan lagi, janji itu boleh dibilang sudah 'impas'.
b. Tapi kalau itu berupa "hukum" (bukan hukuman) maka menggenapi berarti melakukan, melaksanakan atau bertindak sesuai dengan itu. Paulus mengatakan "Bertolong-tolonganlah menanggung bebanmu. Demikianlah kamu memenuhi (fulfil ) hukum Kristus" Galatia 6:2.
Matius 3: 15 mengatakan Tindakan Kristus dibaptiskan adalah menggenapi (fulfil) kehendak Allah, juga dalam Yak 2: 8 "Jikalau kamu menjalankan (fulfil) hukum yang utama ..."
"To Fulfil" dalam Alkitab bhs Inggris, bisa diterjemahkan menggenapi, memenuhi, menjalankan/melaksanakan. Baik dalam Gal 6:2 maupun Yak 2:8, tidaklah dimaksudkan apabila sudah dilaksanakan lantas tidak berlaku lagi.
Catatan: Kesepuluh Hukum moral Allah adalah kekal; sedangkan hukum upacara hanyalah sementara. Baca Efesus 2:15. Semua hukum lambang sudah berakhir.
3. Daripada menghapuskan hukum itu apa Alkitab nubuatkan hendak Yesus lakukan kepada hukum itu?
“Buluh yang patah terkulai tidak akan diputuskannya, dan sumbu yang pudar nyalanya tidak akan dipadamkannya, tetapi dengan setia ia akan menyatakan hukum. ” Yesaya 42:3.
"Tuhan telah berkenan demi penyelamatanNya untuk memberi pengajaranNya yang besar dan mulia." Yesaya 42:21. Yesus Kristus meninggikan dan membesarkan hukum Taurat dalam kotbahNya di bukit.