Syahrini mengaku tak akan melupakan momen saat ia bisa berhadapan langsung dengan David Beckham. Ia menambahkan dirinya telah mempersiapkan dandanan khusus saat ditugaskan menyambut pesepakbola tersebut.
Gaya istri Beckham, Victoria Beckham menjadi inspirasi Syahrini dalam berpenampilan. Ia pun dandan habis-habisan agar tampil sempurna saat mengalungkan bunga ke Beckham.
Syahrini mengenakan busana berwarna orange dilengkapi dengan aksesori belt hitam yang menghiasi pinggangnya yang ramping.
"Aku dandan all about Victoria Beckham. Lihat dong baju aku, kayak Victoria tapi ini rancangan aku sendiri. Yang paling seru kacamataku. Ini memang kacamata Victoria," kata Syahrini saat ditemui di Hotel Ritz Carlton, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin, 28 November 2011.
Tak hanya untuk busana, untuk make up, Syahrini juga mempersiapkannya secara matang. Ia tak lupa mengenakan bulu mata 'anti badai' andalannya. Dan yang terbaru adalah model rambut jambulnya yang diberi nama 'jambul khatulistiwa'.
Senin, 28 November 2011
Titus dan Boaz Absen Lawan LA Galaxy
Dua pemain Persipura Jayapura, Titus Bonai dan Boaz Solossa tidak akan memperkuat tim Indonesia Selection saat bertemu LA Galaxy, Rabu, 30 November 2011. Mereka absen karena Persipura akan mengawali kiprahnya di Liga Super Indonesia (ISL), 1 Desember 2011.
"Ada tiga pemain yang dipanggil tapi tidak bisa bermain. Mereka batal bergabung karena bertepatan dengan jadwal timnya tampil di kompetisi," kata Rahmad Darmawan dalam jumpa pers di Hotel Ritz Carlton, Senin, 28 November 2011.
Menurut RD, selain duo pemain Papua itu, tim Indonesia Selection juga tidak akan diperkuat bek timnas U-23, Abdul Rahman. Pemain Semen Padang itu juga harus memperkuat timnya di ajang Indonesian Premier League (IPL).
"Ada tiga pemain yang dipanggil tapi tidak bisa bermain. Mereka batal bergabung karena bertepatan dengan jadwal timnya tampil di kompetisi," kata Rahmad Darmawan dalam jumpa pers di Hotel Ritz Carlton, Senin, 28 November 2011.
Menurut RD, selain duo pemain Papua itu, tim Indonesia Selection juga tidak akan diperkuat bek timnas U-23, Abdul Rahman. Pemain Semen Padang itu juga harus memperkuat timnya di ajang Indonesian Premier League (IPL).
Indonesia Turun 4 Tingkat di Ranking FIFA
Posisi Indonesia di peringkat FIFA kembali melorot. Berdasarkan ranking yang dikeluarkan hari ini, Rabu 23 November 2011 Tim Merah Putih harus puas berada di posisi ke-144 dengan 176 poin, turun 4 peringkat dari bulan sebelumnya.
Hasil buruk di Kualifikasi Piala Dunia 2014 menjadi penyebab turunnya peringkat armada Wim Rijsbergen. Kekalahan 0-4 dari Qatar dan 1-4 dari Iran membuat posisi timnas tak bisa lebih baik. Adapun hasil di SEA Games beberapa waktu lalu tidak masuk perhitungan karena yang bermain adalah timnas U-23 dan tidak masuk kalender FIFA.
Hasil buruk di Kualifikasi Piala Dunia 2014 menjadi penyebab turunnya peringkat armada Wim Rijsbergen. Kekalahan 0-4 dari Qatar dan 1-4 dari Iran membuat posisi timnas tak bisa lebih baik. Adapun hasil di SEA Games beberapa waktu lalu tidak masuk perhitungan karena yang bermain adalah timnas U-23 dan tidak masuk kalender FIFA.
Terpilih, Skuad Timnas Lawan Beckham Cs Dari 21 pemain yang dipanggil, 11 di antaranya berasal dari Timnas SEA Games Indonesia.
Tim Nasional Indonesia akan menghadapi Los Angeles Galaxy dalam Laga Bintang di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Rabu 30 November 2011. Ada 21 pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Garuda.
Dari 21 pemain yang dipanggil, 11 di antaranya berasal dari Timnas SEA Games Indonesia. Adapun sisa 10 pemain berasal dari timnas senior Indonesia. Tim ini nantinya akan dilatih coach Rahmad Darmawan yang sukses menyumbangkan medali perak di SEA Games lalu.
Yang menarik, dua pemain baru naturalisasi asal Pelita Jaya, yakni Greg Nwonkolo dan Victor Igbonefo, juga dipanggil dalam laga ini.
Beckham dan rekan-rekannya sendiri rencananya akan mendarat di Jakarta pada Senin 28 November 2011. Kedatangan mereka dipromotori oleh Mahaka Sports dan Brown Sports Management.
Dari 21 pemain yang dipanggil, 11 di antaranya berasal dari Timnas SEA Games Indonesia. Adapun sisa 10 pemain berasal dari timnas senior Indonesia. Tim ini nantinya akan dilatih coach Rahmad Darmawan yang sukses menyumbangkan medali perak di SEA Games lalu.
Yang menarik, dua pemain baru naturalisasi asal Pelita Jaya, yakni Greg Nwonkolo dan Victor Igbonefo, juga dipanggil dalam laga ini.
Beckham dan rekan-rekannya sendiri rencananya akan mendarat di Jakarta pada Senin 28 November 2011. Kedatangan mereka dipromotori oleh Mahaka Sports dan Brown Sports Management.
Welcome to Indonesia, David Beckham Los Angeles Galaxy akan menghadapi timnas Indonesia pada 30 November 2011.
Hari ini Senin, 28 November 2011 skuad Los Angeles Galaxy akan tiba di Indonesia. David Beckham dan kawan-kawan diperkirakan tiba di Bandara Soekarno Hatta pukul 08.00 WIB.
Kemarin, skuad LA Galaxy sudah meninggalkan Amerika Serikat untuk terbang menuju Indonesia. Para pemain sudah boarding sekitar pukul 11.30 WIB dari Amerika Serikat untuk menuju Jakarta.
Selama di Jakarta, LA Galaxy akan melakukan serangkaian kegiatan. Selain melakoni pertandingan melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu 30 November 2011, tim besutan Bruce Arena tersebut rencananya juga melakukan coaching clinic dan meet and greet pada 29 November 2011.
Timnas Indonesia yang akan menjadi lawan tanding langsung mempersiapkan diri. PSSI langsung memanggil 21 pemain dalam partai yang disebut Laga Bintang itu. 11 pemain berasal dari Timnas SEA Games, sementara sisanya berasal dari Timnas senior. Timnas Indonesia akan dilatih pelatih Rahmad Darmawan di laga ini.
Kemarin, skuad LA Galaxy sudah meninggalkan Amerika Serikat untuk terbang menuju Indonesia. Para pemain sudah boarding sekitar pukul 11.30 WIB dari Amerika Serikat untuk menuju Jakarta.
Selama di Jakarta, LA Galaxy akan melakukan serangkaian kegiatan. Selain melakoni pertandingan melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu 30 November 2011, tim besutan Bruce Arena tersebut rencananya juga melakukan coaching clinic dan meet and greet pada 29 November 2011.
Timnas Indonesia yang akan menjadi lawan tanding langsung mempersiapkan diri. PSSI langsung memanggil 21 pemain dalam partai yang disebut Laga Bintang itu. 11 pemain berasal dari Timnas SEA Games, sementara sisanya berasal dari Timnas senior. Timnas Indonesia akan dilatih pelatih Rahmad Darmawan di laga ini.
Langganan:
Postingan (Atom)