Minggu, 03 April 2011

CARA MENULIS DAFTAR PUSTAKA YANG BENAR


Dalam penulisan Daftar Pustaka, penulisannya tidak dilakukan secara sembarangan, tetapi menggunakann prosedur. Prosedur yang dimaksud adalah:
1.    Urutan penulisan daftar pustaka adalah nama penulis buku, tahun terbit, judul buku, tempat terbit, dan nama penerbit. Dalam penulisannya, setiap unsur diakhiri dengan tanda titik, kecuali antara tempat terbit dan nama penerbitnya digunakan tanda (:).
2.    Jika penulis buku hanya satu orang dan namanya terdiri atas dua unsur kata atau lebih, penulisan nama harus dibalik. Unsur nama yang belakang diletakkan dibagian awal.
3.    Jika penulis buku terdiri atas dua orang dan setiap orang namanya terdiri atas dua unsur atau lebih, unsur nama yang dibalik adalah nama penulis yang pertama. Nama penulis kedua tetap ditulis seperti aslinya.
4.    Judul buku dicetak miring atau digaris bawah jika diketik dengan mesin ketik.
5.    Penelusuran seluruh isi daftar pustaka disusun secara urut berdasarkan abjad.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar