Senin, 12 Desember 2011

Teknologi dan Masa Depan


Oleh: Frederikus Prima Dikiman*)                                             



Ruteng, EDPB -   Sekarang kita sudah masuk dalam era globalisasi. Era dimana persaingan antara negara dan individu begitu sengit. Lengah sedikit maka akan kalah atau bahkan kehilangan. Di era ini segala sesuatu bersifat instan. Baik dari segi gaya hidup maupun dari segi komunikasi. Orang tidak lagi membutuhkan surat dalam melakukan komunikasi. Sekarang hampir setiap orang memiliki HP. Isi saja pulsa, bisa menelpon sanak saudara, orang tua, atau bahkan teman yang jauh.
   Di era ini, hampir semua alat teknologi diperlukan dalam kegiatan sehari-hari. Misalknya laptop untuk mengerjakan tugas, handycam digunakan untuk meliput berita dan kamera yang digunakan untuk memotret lokasi kejadian. Tanpa barang-barang tersebut, sebuah pekerjaan tak akan pernah maju dan tak akan pernah selesai. Dan apabila suatu negara tidak bisa mengoperasikan barang tersebut maka negara tersebut tak akan maju.
   Masa sekarang saja teknologi dibutuhkan, apalagi kalau masa depan. Pasti setiap orang diwajibkan untuk memiliki alat teknologi semacam laptop, modem, HP, atau bahkan alat-alat paling muktahir yang diperlukan untuk melancarkan suatu pekerjaan.
   Teknologi dapat berakibat dua. Yaitu berakibat baik dan berakibat buruk. Berakibat baik apabila digunakan untuk menambah informasi tentang dunia pendidikan atau dunia kesehatan. Atau juga digunakan untuk membantu pekerjaan. Misalnya seorang tukang bisa membuka internet untuk mencari bagaimana cara membuat bata yang baik dan campuran  yang baik. Seorang yang ingin membangun rumah dapat membukan internet untuk mengetahui cirri-ciri rumah yang sehat dan ideal. Berakibat buruk jika teknologi digunakan untuk hal-hal yang bisa merugikan diri sendiri dan orang lain. Misalnya saja HP yang digunakan untuk berkomunikasi malah digunakan untuk menteror orang atau digunakan untuk alat pemicu bom. Atau bahkan membuka internet hanya untuk membuka situs-situs porno yang sangat jelas merugikan.
   Era globalisasi tidak dapat dihindari tetapi harus diterima dan harus dijalani dengan baik. Karena era globalisasi merupakan era yang sangat penting.
*) Penulis adalah siswa XII IPA 2 SMA N 1 Ruteng (2011-2012)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar